PC KMHDI Denpasar Ikut Laksanakan Penyemprotan Eco Enzym di Masa Pandemi - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

7/18/21

PC KMHDI Denpasar Ikut Laksanakan Penyemprotan Eco Enzym di Masa Pandemi

 

Denpasar, dewatanews.com - Pimpinan Cabang Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (PC KMHDI) Denpasar bersama Korem 163/Wira Satya, Porles Gianyar, Komunitas Eco Enzyme Nusantara, PMI Gianyar, Prajuru Desa Adat Peliatan Ubud melaksanakan kegiatan penyemprotan Eco Enzym di wilayah _Monkey Forest_ hingga ke Puri Agung Peliatan, Ubud, Gianyar.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Korem 163/Wira Satya yang bekerjasama dengan Desa Adat Peliatan, Desa Adat Padang Tegal, Perbekel Peliatan dan Padang Tegal serta Komunitas Eco Enzyme Nusantara. Serta didukung oleh The Kayon Ubud.

Ketua PC KMHDI Denpasar, I Gusti Putu Putra Mahardika menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan spontanitas melihat situasi di masa pandemi Covid-19 saat ini.

"Kegiatan ini bukanlah suatu momentum tapi lebih ke aksi spontanitas yang dilakukan dan bertujuan untuk menekan laju penyebaran Covid-19 di Bali khususnya juga di daerah Ubud ini. Saya mewakili teman-teman PC KMHDI Denpasar merasa senang dapat turut berpartisipasi dalam kegiatan yang positif ini,” jelasnya.

Eco Enzyme merupakan produk metabolit sekunder yang merupakan sabun udara. Produk ini dihasilkan oleh mikroba anerob serta mengandung senyawa radikal hidroksil (OH radikal) dan ion hirdoksil (OH-).

Setelah disemprotkan ke udara senyawa ini akan bereaksi terhadap polutan sehingga menhasilkan produk akhir berupa oksigen (O2). Oksigen inilah yang nantinya bertindak sebagai prekursor pembentukan ozon.

Salah satu perwakilan Komunitas Eco Enzym Nusantara, Udi Prayudi, berharap kegiatan ini dapat memberi manfaat yang baik kedepannya terkhusus di masa pandemi saat ini.

"Harapannya di tengah pandemi ini, semua pihak dapat membuat dan memanfaatkan Eco Enzyme untuk mencegah dan mengurangi penyebaran covid-19. Selain itu bisa membantu mengurangi beban alam dengan Pengelolaan sampah berbasis sumber,” tuturnya usai melaksanakan aksi penyemprotan Eco Enzym pada Sabtu, (17/7).

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com