Cegah Penyebaran DBD, Kodim Buleleng Lakukan Fogging - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

2/27/19

Cegah Penyebaran DBD, Kodim Buleleng Lakukan Fogging


Buleleng, Dewata News. Com - Untuk mencegah penyebaran bahaya demam berdarah dengue (DBD). Kodim 1609 /Buleleng melakukan pengasapan atau Fogging  di Kompleks Asrama yang meliputi perkantoran dan perumahan.

Demam Berdarah Dengue  di sebabkan oleh Virus Dengue yang dibawa oleh nyamuk Aedes Aegypti.  Biasanya, dilakukan penyemprotan untuk mencegah jentik nyamuk tersebut.

Komandan Kodim 1609/Buleleng, Letkol Inf Verdy De Irawan S.H.M.Tr (Han) mengatakan, kegiatan ini untuk memberantas sarang nyamuk untuk mencegah terjadinya demam berdarah.

"Kita mencegah sejak dini, upaya fogging kita lakukan tidak hanya di kompleks asrama saja, tetapi di rumah warga di sekitar Kodim" ucap Dandim. Jumat (22/02) lalu.

Kodim 1609/Buleleng, menggandeng Dinas Kesehatan Kabupaten untuk melakukan pengasapan (fogging) mencegah penyebaran bahaya penyakit demam berdarah dengue (DBD).

Lanjut Dandim, yang lebih utama bagi seluruh anggota dan masyarakat adalah bagaimana menjaga kebersihan lingkungan, karena dengan lingkungan yang bersih dan sehat akan menghindarkan nyamuk untuk bersarang dan berkembang biak.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com