Lagi, Pemkab Buleleng Terima Kunjungan Pemkot Blitar - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

11/14/18

Lagi, Pemkab Buleleng Terima Kunjungan Pemkot Blitar


Buleleng, Dewata News. Com —  Keberhasilan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng dalam mengirimkan putra terbaiknya di Istana Negara dalam beberapa tahun terakhir sebagai anggota Paskibraka Nasional, menarik perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar untuk mengadakan kunjungan kerja bersama Anggota Purna Paskibraka (PPI) Kota Blitar ke Buleleng. 

Kedatangan rombongan Pemerintah Kota Blitar dipimpin oleh Asisten Administrasi Umum dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Blitar Drs. Ec. Setija Basuki disambut langsung oleh  Asisten Administrasi Umum Setda. Kabupaten  Buleleng  Drs. I. Kt. Asta Semadi, M.M. serta didampingi oleh Kabid Pembinaan Pemuda dan Olahraga I Putu Sriyasa, SH.

Kunjungan kerja ini diselenggarakan di Loby Utama Kantor Bupati Buleleng, Rabu (14/11). dihadiri oleh pimpinan SKPD terkait di lingkup Pemkab. Buleleng serta para Pelatih dan Anggota PPI  Kab. Buleleng. Dalam kesempatan ini para pelatih Paskibraka Buleleng mengungkapkan proses rekrutmen anggota Paskibraka Kab. Buleleng hingga masa karantina anggota Paskibraka dan Paska Melaksanakan Tugas HUT Kemerdekaan RI.

Asisten Administrasi Umum dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Blitar Drs. Setija Basuki Ec., menyampaikan maksud dari kegiatan ini, adalah untuk berbagi pengalaman antara PPI Kota Blitar dan PPI Kabupaten Buleleng serta para pelatih Paskibraka Kabupaten Buleleng  yang  telah berhasil mengantarkan Anggota Paskibraka nya hingga ke Istana Negara, tentu tidak mudah dan membutuhkan perhatian khusus oleh para pelatih, senior serta pemerintah tentunya.

”Tujuan dari Studi Komperatif ini adalah guna meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) pada umumnya dan secara khusus memberi pemahaman baru kepada PPI Kota Blitar, terkait pengelolaan Paskibraka dan Keprotokolan dihari-hari besar ketika Paskibraka bertugas.” jelasnya

Basuki  juga menambahkan, melalui hubungan kerjasama antar PPI Kab. Buleleng dan PPI Kota Blitar ini dapat menjadi sebuah hubungan baik kedepannya dan Pemkot Blitar siap menerima kunjungan dari PPI Kab. Buleleng.

Sementara itu Asisten Administrasi Umum  Setda. Kabupaten  Buleleng  Drs. I. Kt. Asta Semadi, M.M. menjelaskan, bahwa proses pembentukan anggota paskibraka buleleng telah dilaksanakan  sejak bulan April dan dikomandoi oleh dinas  Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora)  Kab. Buleleng serta dikawal langsung oleh Polres Buleleng dan PPI Kab. Buleleng.

”Melihat perkembangan Paskibraka cukup baik ini, tentunya atas dukungan dan perhatian yang besar dari Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, ST, sehingga anak-anak kami berhasil sampai di Istana Negara, terbukti secara berturut-turut dari tahun 2015, 2016, 2017, Buleleng mampu mengantarkan Putra terbaiknya menjadi anggota Paskibraka Nasional”, jelasnya. (DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com