Kabag Ops, Kasat Lantas dan Kasat Intelkam Polres Buleleng Digeser - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

3/8/18

Kabag Ops, Kasat Lantas dan Kasat Intelkam Polres Buleleng Digeser


Buleleng, Dewata News. Com — Kepala Bagian Operasional Kepolisian Resor Buleleng (Kabag Ops Polres Buleleng) yang selama ini dikendalikan Komisaris Polisi Made Joni Antara Putra, maupun Kasat Lantas AKP Adi Sulistyo Utomo, SIK serta Kasat Intelkam AKP Made Patra, S.Sos mengalami pergeseran atau mutasi, seperti disampaikan Kabag Sunda Polres Buleleng Kompol Nyoman Supardi seijin Kapolres ketika ditemui Dewatanews.com, Kamis (08/03) siang.

Sesuai STR.253/III/OTL.1.3/2018, tertanggal 01 Maret 2018, Kompol Made Joni Antara Putra mendapat tugas dan jabatan baru sebagai Kasubbag Pullahjianta Bagdal Ops Biro Ops Polda Bali, sehingga jabatan Kabag Ops yang ditinggalkan digantikan Kompol I Gede Wali, SH yang sebelumnya menjabat Kanit V Subdit I Dit.Reskrim Umum Polda Bali.

Seperti diketahui Kompol Made Joni Antara Putra sebelumnya pernah sebagai Kanit 3 Subdit 2 Ditresnarkoba Polda Bali, dan sejak tanggal 20 Juni 2016 menjabat Kabag Ops Polres Buleleng menggantikan Kompol Ketut Gelgel.

Sementara AKP Adi Sulistyo Utomo mendapat jabatan baru sebagai Waka Polsek Denpasar Selatan Polresta Denpasar dan jabatan Kasat Lantas digantikan AKP Putu Diah Ponia Wardani,SH, S.Ik yang sebelumnya Kaur Prodook Spripim Polda Bali.

Untuk diketahui, AKP Putu Diah Ponia Wardani merupakan perwira yang pertama menduduki jabatan Kasat Lantas Polres Buleleng di tahun 2018. Seperti diungkapkan Kapolda Bali Irjen Pol. Petrus R.Golose, merupakan salah satu terobosan yang dilakukan yaitu dengan mengangkat lima orang Kasatlantas dari Sembilan kabupaten/kota seorang polisi wanita.

”Kebijakan ini diharapkan bisa memacu kinerja, khususnya jajaran Dirlantas dan mencegah terjadinya korupsi,” kata Kapolda Bali Irjen Pol Petrus R. Golose ketika menghadiri acara coffee morning di Kantor Ombudsman RI Perwakilan Bali, Senin (05/03).

Khusus untuk jabatan Kasat Intelkam Polres Buleleng akan diisi oleh AKP I Putu Mangku Yasa yang sebelumnya menjabat Panit IV Subdit III Dit.Intelkam Polda Bali. Sementara AKP Made Patra menjadi Pama Polres Buleleng dalam rangka memasuki pensiun atau purna bakti.

Kabag Sumda Kompol Nyoman Supardi yang puluhan tahun menjabat Bendesa Adat Desa Tista tidak menampik, bahwa dengan STR/254 terjadi mutasi terhadap beberapa jabatan Kanit di lingkungan Polres Buleleng, seperti Kanit Regident, Kanit Dikyasa Satlantas Polres Buleleng, Kanit Reskrim Polsek Kota Singaraja, Kanit Reskrim Polsek Banjar, Kanit Binmas Polsek Seririt maupun Kanit Binmas dan Kanit Sabhara Polsek Banjar.

”Kapan upacara serah terima jabatan (sertijab) dari pelaksanaan mutase tersebut, kami masih menunggu jawaban dari pak Kapolres,” imbuhnya. (DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com