Suasana Paruman Desa Pakraman Kerobokan Semakin Memanas - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

10/31/13

Suasana Paruman Desa Pakraman Kerobokan Semakin Memanas

Photo By : Lokal-Zone

Dewata News - Kerobokan

Paruman yang diselenggarakan Desa Pakraman Kerobokan (30/10) semakin memanas, Hal tersebut terjadi sebagai tindak lanjut atas aksi pengerusakan serta penganiayaan yang dilakukan oleh Gede Agustana alias Dogol. Dalam pemberitaan sebelumnya , diberitakan Dogol kasepekang / Diusir dari Desa Pakraman Kerobokan karena aksi yang dia lakukan. Namun Dalam keterangannya kemarin, Kelian Desa Pakraman Kerobokan I Wayan Sumawijaya membantah telah memberikan Keterangan kepada sejumlah wartawan akan mengusir Dogol yang dia ungkapkan secara tegas dihadapan warganya.

Suasana Paruman semakin gaduh karena terjadi perdebatan antara warga dengan sejumlah Prajuru Desa Pakraman Kerobokan , demikian juga dilanjutkan seorang warga yang mempertanyakan langkah yang akan diambil oleh Kelian Desa Pakraman terkat dasar pengusiran yang dilakukan kepada warganya. Namun dalam kesempatan kemarin, sebuah hal yang mengejutkan diungkapkan oleh para prajuru mengenai aib yang dilakukan oleh kelian Desa Pakraman Kerobokan I Wayan Sumawijaya yang selama ini justru tidak dikenakan sangsi Adat. Sampai selesai Paruman dilaksanakan, rencana Kelian Desa Pakraman Kerobokan mengusir Gede Agustana tidak jadi dilaksanakan.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com