Kapolda Bali Ajak Para Paslon Gubernur Main Pingpong - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

3/9/18

Kapolda Bali Ajak Para Paslon Gubernur Main Pingpong


Denpasar, Dewata News. Com —Kejuaraan Tenis Meja Terbuka se-Bali Kapolda Cup 2018 telah dibuka secara resmi Kapolda Bali Irjen. Pol. Petrus Reinhard Golose di Gedung Olahraga Divia Cita Asrama Brimob Tohpati Denpasar Jumat, (09/03).

Kejuaraan yang bertajuk “Menyongsong Pilkada Damai” juga dihadiri para pasangan calon yang akan bertarung dalam Pilkada Serentak 2018. Bahkan suasana politik seketika cair saat Gubernur Bali Made Mangku Pastika menantang Cagub paslon 1 Wayan Koster bermain Tenis Meja bersama, sedangkan Kapolda Bali juga tidak mau kalah beradu tanding dengan Cawagub paslon 2 Ketut Sudikerta. Sementara Cagub paslon 2 Ida Bagus Rai Dharma Wijaya Mantra juga adu tanding melawan Pangdam IX/Udayana Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Benny Susianto.

Kapolda Bali Irjen. Pol. Petrus Reinhard Golose di sela-sela pertandingan menegaskan tujuan utama kejuaraan tersebut untuk menjaga kondusifitas Bali menjelang pemilihan kepala daerah. Ia juga meminta para paslon menjunjung tinggi sportifitas, siap menang dan siap kalah.

“Ada dua kunci, pertama sportifitas, kedua fair play. Ini juga implementasinya sama pada waktu pemungutan suara. Pada saat itu saya harapkan aka nada sportifitas, siap kalah dan siap menang. Manifestasinya sama dengan di Meja Pingpong,” ujarnya.

Gubernur Bali Made Mangku Pastika pada kesempatan sama juga mengapresiasi Kejuaraan Tenis Meja yang dirancang Kapolda Bali.

“Sangat bagus kegiatan yang diinisiatifi Kapolda untuk mewujudkan Pilkada Bali yang damai, aman, dengan menumbuhkan semangat sportifitas. Ini bagus sekali, suasana cair, semua pasangan calon hadir, dan itu sangat bagus,” tuturnya.

Kejuaraan Tenis Meja Terbuka se-Bali Kapolda Cup 2018 akan berlangsung hingga 11 Maret mendatang. Ada enam kategori yang dipertandingkan masing-masing Tunggal Putri Umum, Beregu Putra, Tunggal Eksekutif Putra, Ganda Antar Polres/Polda, Tunggal Eksekutif Putra, serta Tunggal Putra Umum memperebutkan total hadiah Rp140 juta.(DN ~ KBRN).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com