Gunakan APD lengkap, IDI Cabang Gianyar Sasar Pasar Tradisional Untuk Berikan Edukasi - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

5/4/20

Gunakan APD lengkap, IDI Cabang Gianyar Sasar Pasar Tradisional Untuk Berikan Edukasi


Gianyar, dewatanews.com - Pasar Tradisional Talepud, Desa Sebatu, Tegallalang, Gianyar, menjadi salah satu sasaran tim Ikatan Dokter Indonesia Cabang Gianyar, untuk memberikan edukasi sekaligus menyebar masker, senin ( 4/05 ).

Sejatinya program ini dilakukan hampir diseluruh pasar  tradisional di wilayah  Kabupaten Gianyar menyasar baik pembeli dan pedagang. Hanya saja anggota IDI yang turun dengan berpakian Alat Pengaman Diri, APD lengkap sempat membuat pengunjung pasar Tradisional Talepud kaget. Ayu Era terkejut melihat belasan dokter berpakian serba putih turun dari mobil dan menuju kedalam pasar. "Waduh saya terkejut dan kaget, saya kira ada menjemput warga positif corona", pikirnya.

Namun saat petugas melakukan himbauan dan memberikan edukasi disertai membagikan masker baru menyadari jika yang datang adalah petugas memberikan sosialisasi.

Sementara itu, Dr. Ni Luh Saptiaryati , anggota IDI Cabang Gianyar yang memimpin rombongan, pihaknya sengaja menyasar pasar, melihat di pasar menjadi tempat pertemuan yang paling ramai dukunjungi masyarakat dari berbagai kalangan. Dilokasi pasar pula, jarang terpantau masyarakat yang positif Covid-19, atau terlihat dengan ciri-ciri khusus. Dengan edukasi dan pembagian ini diharapkan akan memutus penyebaran covid-19.

Disisi lain cara ini juga akan dapat mengetuk hati berbagai pihak untuk ikut peduli. "Ya kita dapat membantu sedikit, dan semoga juga dapat mengetuk hati masyarakat luas untuk ikut peduli", jelasnya.

Sedangkan Plt. Camat Tegallalang, Alit Adnyana,  menyambut baik program ini, dan berharap dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat untuk mengurangi resiko penyebaran Covid-19", optimisnya.

Disisi lain, pihaknya juga masyarakat dengan kesadaran sendiri ikut mendukung upaya pemerintah melawan Corona, terutama penyebaran tranmisi lokal. (DN - CiN)

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com