Langka Dipasaran, Prodi Farmasi FMIPA Unud Buat Produk Hand Sanitizer "UCare" - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

3/16/20

Langka Dipasaran, Prodi Farmasi FMIPA Unud Buat Produk Hand Sanitizer "UCare"

 

Denpasar, dewatanews.com - Rektor Unud Prof. A.A Raka Sudewi didampingi Kepala Biro Umum melakukan pertemuan dengan Dekan Fakultas MIPA dan Koorprodi Farmasi di Gedung Rektorat Kampus Jimbaran, Senin (16/3). Pertemuan ini dimaksudkan dalam rangka melaporkan produk yang dibuat oleh Program Studi Farmasi F MIPA Unud yang dilabeli “UCare” Hand Sanitizer untuk menyikapi kelangkaan produk hand sanitizer di pasaran semenjak penyebaran Corona Virus (Covic-19) akhir-akhir ini. 

Koorprodi Farmasi Dewa Ayu Swastini menyampaikan Hand Sanitizer merupakan lini pertama terhadap pencegahan penyebaran Corona Virus. Produk UCare (Udayana Care). Produk ini disediakan sebagai bentuk kepedulian untuk kalangan internal Universitas Udayana dengan komposisi sesuai dengan standar WHO yang ditambahkan dengan moisturizer, sehingga dapat mengurangi dampak kekeringan kulit, dan berbentuk gel sehingga mudah diserap kulit dan tahan lebih lama.

Rektor Unud Prof. A.A Raka Sudewi memberikan apresiasi atas inovasi yang dibuat oleh Program Sstudi Farmasi FMIPA, serta berharap produk yang dihasilkan dapat segera dimanfaatkan yang sementara hanya untuk kalangan internal universitas. Rektor juga meminta Dekan dan Koorprodi untuk melaksanakan proses lebih lanjut, sehingga produk ini berizin dan dapat diedarkan ke masyarakat serta dapat berkoordinasi dengan Inkubator Bisnis untuk melakukan langkah selanjutnya.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com