Kapolsek Gerokgak Laksanakan Binluh Ketahanan Nasional di Masjid Al Mutaqim Desa Patas - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

9/11/19

Kapolsek Gerokgak Laksanakan Binluh Ketahanan Nasional di Masjid Al Mutaqim Desa Patas


Buleleng, Dewata News. Com - Serangkaian akan dilaksanakan Pilkades Serentak dan situasi kamtibmas agar tetap kondusif, Kapolsek Gerokgak Kompol Made Widana, SH bersama Kanit Binmas  Iptu Ketut Karnawa melaksanakan Binluh (pembinaan & penyuluhan) di  Masjid Al Muttaqien, di Desa Patas, Selasa malam (10/09).

Kehadiran Kapolsek Widana diterima oleh Takmir Masjid, H. Abdul Hamid Zahri dan jemaat di Banjar Dinas Tegalsari, Desa Patas, Kecamatan Gerokgak.

"Kita dilahirkan sudah berbeda, beda suku,  beda agama, namun kita tetap satu berdasarkan Pancasila, dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika untuk NKRI", kata Widana mengawali giat Binluh tentang Ketahanan Nasional malam itu.

Polri selaku institusi yang bertanggung jawab terhadap Kamtibmas, Kapolsek Kompol Made Widana mengharapkan agar semua komponen masyarakat, khususnya di wilayah hukum Polsek Gerokgak tetap bersatu. "Jaga persatuan dan kesatuan serta cinta NKRI", imbuhnya.

Kapolsek menghimbau warga  masyarakat agar berdemokrasi yang cantik, manis,  dan sehat menyongsong pelaksanaan Pilkades serentak di wilayah Kecamatan Gerokgak.

"Tidak saling mencela dan saling menjelek - jelekan teman maupun lawan dalam proses pilkel", ujarnya berharap.

Disisi lain  dari giat binluh malam itu, Kapolsek juga berharap agar masyarakat jangan mudah percaya adanya  berita HOAX,  tetap di waspadai, karena berita pembohongan selalu menghasut agar situasi wilayah tidak aman. 

Terkait dengani operasi Patuh Agung 2019, Kapolsek murah senyum ini mengajak masyarakat pengguna jalan agar selalu mentaati peraturan lalu lintas, sehingga terhindar dari kecelakaan dan pelanggaran.

Kapolsek Gerokgak Kompol Made Widana mengingatkan, bahwa menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif merupakan kewajiban bersama untuk menciptakan rasa aman dan nyaman dalam lingkungan bermasyarakat," tegasnya. (DN - TiR).--

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com