Cegah Penyalahgunaan, Polresta Denpasar Lakukan Pengecekan Senpi Dinas Secara Berkala - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

6/13/19

Cegah Penyalahgunaan, Polresta Denpasar Lakukan Pengecekan Senpi Dinas Secara Berkala


Denpasar, Dewata News. Com - Untuk Mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata api yang di pinjam pakaikan personil Polresta Denpasar, Sie Propam secara berkala melakukan melakukan pemeriksaan senjata api yang digunakan personel polri.

Selama tiga hari Rabu-Jumat,12-14 Juni 2019 Polresta Denpasar mengecek Senpi inventaris Dinas beserta amunisi yang di pinjam pakai Personil memastikan keadaan senpi dalam kondisi baik dan siap pakai serta yang paling utama menghindari penyalahgunaan senjata api oleh personil Polri, demikian disampaikan Kapolresta Denpasar Kombes Ruddi Setiawan,.S.IK.,S.H.,M.H disela sela kegiatan pengecekan tersebut.

Dengan didampingi Waka Polresta Denpasar, Kapolresta berharap senpi yang dipinjam pakai anggota selalu dalam keadaan bersih harus di rawat dan dalam penggunaannya harus sesuai dengan prosedur karena senjata merupakan istri pertama bagi anggota Polri, “Memastikan senjata dalam kondisi baik serta siap pakai untuk kelancaran tugas di lapangan,” Tegas Kapolresta Denpasar.

Ada 114 senjata api pendek dan 40 pucuk Senpi Laras panjang inventaris Dinas yang dipinjam anggota dan telah diamankan 2 pucuk senpi dinas laras pendek dari anggota yang sudah habis masa berlaku kartu ijin pemegang senpi.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com