NYEPI, Aktivitas Wisata Gunung Bromo Ditutup - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

3/8/19

NYEPI, Aktivitas Wisata Gunung Bromo Ditutup


Malang, Dewata News. Com - Aktivitas wisata ke Gunung Bromo di Jawa Timur ditutup total selama 24 jam mulai Kamis (07/03) pukul 05.00 WIB. Penutupan dilakukan dalam rangka Catur Bratha Penyepian Tahun Baru Saka 1941-2019 Masehi.

Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru John Kenedie, seperti dilansir PHDI Malang, ini adalah penutupan tahunan berdasarkan Surat Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia Kabupaten Probolinggo Nomor 27/Pem/PHDI-KAB/I/2019, tanggal 25 Januari 2019.

Penutupan diterapkan di seluruh jalur wisata menuju Bromo, seperti pintu masuk Cemoro Lawang, Resor Pengelolaan Taman Nasional (RPTN) Wilayah Tengger Laut Pasir, Kabupaten Probolinggo, pintu masuk Wonokitri RPTN Wailayah Gunung Pananjakan, Kabupaten Pasuruan, dan pintu masuk Coban Trisula Wilayah RPTN Coban Trisula, Kabupaten Malang. (DN - TiR).--

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com