Dipimpin Bupati PAS, Pemkab Buleleng ”Ngaturang Bhakti Penganyar” di Pura Agung Besakih - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

3/18/19

Dipimpin Bupati PAS, Pemkab Buleleng ”Ngaturang Bhakti Penganyar” di Pura Agung Besakih


Karangasem, Dewata News. Com — Serangkaian pelaksanaan Upacara Panca Wali Krama yang dilaksanakan setiap sepuluh tahun sekali, Pemerintah Kabupaten  Buleleng melaksanakan Bhakti Penganyar di Pura Agung Besakih, Desa Besakih, Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem, Senin (18/03).

Rombongan Bhakti Penganyar ini, dipimpin langsung oleh Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST bersama Ny.I Gusti Ayu Aries Sujati Suradnyana dan beberapa kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) serta diikuti karyawan/karyawati lingkup Pemkab Buleleng.

Sebelum persembahyangan bersama di Penataran Besakih, Bupati PAS dan Ny.Aries Suradnyana terlebih dahulu melaksanakan persembahyangan di Pedharman Pasek yang diikuti juga oleh beberapa Pimpinan SKPD.

Seluruh rangkaian Bhakti Penganyar, seperti dilansir Humas Buleleng, berlangsung khidmat yang diawali dengan Tari Rejang Renteng, dan diakhiri dengan persembahyangan bersama yang  dipuput oleh Ida Pedanda Gede Rai Kemenuh saking Geria Singa Reta.

Bupati PAS mengatakan, Bhakti Penganyar ini merupakan suatu wujud sradha bhakti dan rasa terimakasih kepada Ida Bhatara, dengan tujuan mensucikan Bhuana Agung dan Bhuana Alit di Bali, sehingga terciptanya keseimbangan alam skala dan niskala. 

”Ini adalah bentuk terimaksih kita atas karunia yang diberikan oleh Hyang Widhi Wasa”, ujarnya usai menyerahkan punia kepada Jro Bendesa Adat Besakih, Jro Mangku Nyoman Widhiarta selaku Panitia Acara.

Sementara itu, menurut Mangku Widhiarta Puncak Karya Tawur Agung Panca Wali Krama dilaksanakan pada tanggal 6 Maret lalu bertepatan dengan Tilem Kesanga. 

”Setelah itu, dilanjutkan dengan Bhakti Penganyar oleh masing-masing Kabupaten/Kota di Bali,” ungkap Widhiarta.

Sementara pada tanggal 20 Maret mendatang akan dilaksanakan Puncak Karya Ida Bhatara Turun Kabeh dan direncanakan nyejer hingga dilaksanakan penyineban pada 12 April 2019 mendatang.
(DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com