Sekwan Buleleng, Dewa Manuaba ”Sidangkan” Karyawan - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

6/21/18

Sekwan Buleleng, Dewa Manuaba ”Sidangkan” Karyawan


Buleleng, Dewata News. Com — Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Sekretariat DPRD Kabupaten Buleleng kembali ke kantor untuk melaksanakan tugas-tugasnya, setelah memperoleh libur panjang selama sepuluh hari terkait dengan cuti bersama Idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah.

Terkait dengan aktivitas di hari pertama, Kamis (21/06), Sekretaris Dewan (Sekwan), Dewa Ketut Manuaba didampingi Kabag Umum Wayan Witana dan Kabag Humas Putra Aryana menggelar ”sidang” dengan seluruh karyawan yang ada, sekaligus cek langsung terhadap kehadiran jajarannya di Sekretariat DPRD Kabupaten Buleleng.

Tidak jauh berbeda dengan persidangan yang digelar anggota DPRD Kabupaten Buleleng, Sekwan Dewa Ketut Manuaba memimpin langsung rapat di Ruang Gabungan Komisi DPRD Buleleng sebagai upaya menindaklanjuti Surat Edaran dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) tentang Penegakan Disiplin Pasca Libur panjang.

Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan sidak oleh Inspektorat Kabupaten Buleleng Putu Yasa, SH, MH terkait jumlah kehadiran pegawai pasca libur panjang. Dari hasil pantauan dilapangan meskipun hujan mengguyur Kota Singaraja sejak pagi, bahwa tingkat kehadiran pegawai pada Sekertariat DPRD Kabupaten Buleleng sudah bagus, mencapai 90 % sedangkan yang tidak hadir dikarenakan ada tugas keluar daerah dan ijin karena sakit.


Disamping hal tersebut, Sekwan Dewa Ketut Manuaba meminta para Kabag dan Kasubag agar lebih memberi perhatian kepada bawahannya, terkait dengan peningkatan kedisiplinan, juga terkait dengan penghargaan yang diberikan kepada pegawai yang memiliki prestasi serta loyalitas yang tinggi terhadap tugas dan kegiatannya masing-masing. (DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com