Dandim Buleleng Dukung Geliat GTI Cegah Korupsi - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

9/9/16

Dandim Buleleng Dukung Geliat GTI Cegah Korupsi


Buleleng, Dewata News.com —  Dandim Buleleng Letkol Inf. Budi Prasetyo mendukung geliat kinerja Gerakan Terdepan Pencegahan Tindak Pidana Korupsi Indonesia (Garda Tipikor Indonesia)  Kabupaten Buleleng membantu upaya pemerintah dalam pemberantasan korupsi sebagai tugas mulia

   ”Terlebih sudah melakukan kesepakatan betsama atau mOu antara Kementrian Pertahanan RI dengan Garda Tipikor Indonesia tentang Pembinaan Kesadaran Bela Negara bagi masyarakat,” kata Dandim Budi Prasetyo di ruang kerjanya ketika menerima kunjungan Ketua DPC GTI Kabupaten Buleleng Gede Budiasa, Jumat (09/09) siang.

    Terkait upaya pembinaan bela Negara, lanjut Dandim Budi Prasetyo, adalah sikap dan perilaku warga Negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bermasyarakat, bebangsa dan bernegara.

     Pada kesempatan itu, Ketua DPC GTI Kabupaten Buleleng Gede Budiasa menyatakan, bahwa Garda Tipikor Indonesia yang terbentuk tahun 2010 sebagai salah satu lembaga atau organisas kemasyarakatan yang bergerak dalam kegiatan social kemasyarakatan, antara lain ikutberperan aktif membantu pemerntah atau elemen masyarakat lainnya dalam upaya pemberantasan korupsi di Indonesia.

   ”Dengan telah dikeluarkannya Peraturan Pemerintah Nomor 71 tahun 2000, tentang peran serta masyarakat dalam Pemberantasan Korupsi, aka GardaTipikor Indonesia sebagai organisasi masyarakat anti korupsi perlu ikut berperan aktif dalam upaya pemberantasan korupsi dimaksud,” kata Gede Budiasa.

   Sebab, menurut Budiasa yang sudah maral melintang di berbagai organisasi LS,M, upaya pemerintah dalam pemberantasan korupsi dipandang perlu mendapat dukungan dari seluruh elemen masyarakat Indnesia.

   Sekretaris DPC Garda Tipikor Indonesia Kabupaten Buleleng Made Tirthayasa juga menambahkan, bahwa DPP Garda Tipikor Indnesia dibawah kendali Ketua Umum, Panca Dwikora A.Soekarno dalam melancarkan komnikasi pergerakan organisasi sesuai vsi misi, juga menerbitkan media umum nasional Jurnal Patroli.

   Keberadaan media Jurnal Patroli ini, menurut Panca Dwikora A.Soekarno, tak terlepas dari binaan Dirjen Potensi Pertahanan Kemham RI dan Kapuspen TNI, sehingga pemberitaan-pemberitaan yang disajikan berbagai bentuk kegiatan instans militer, kepolisian RI, selain kegiatan lembaga eksekutif, legslatif, maupun yudikatif. (DN – TiR).

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com