Bus Wisata Blue Star ”Nyungsep” di Perkebunan Warga, Gitgit - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

11/30/15

Bus Wisata Blue Star ”Nyungsep” di Perkebunan Warga, Gitgit

   Bus Wisata Blue Star yang "nyngsep" di perkebunan warga

Buleleng, Dewata News.com — Sebuah bus wisata dengan Nopol B-7190-AIC ”Blue Star” yang dikemudikan Muamil (40) karena tidak mampu mengendalikan lajunya kendaraan di jalan berliku di wilayah Gitgit, Sukasada, Buleleng, Bali, sehingga ”nyungsep” di perkebunan seorang warga setempat, Senen (30/11) sekitar pukul 15.10 Wita.

     Dari keterangan yang dihimpun di TKP, jajaran Kepolisian Sektor Sukasada tengah melakukan evakuasi sejumlah penumpang yang mengalami luka-luka. Namun, dari kecelakaan lalu lintas out of control (OC) itu tidak ada korban jiwa, kecuali luka-luka yang telah dievakuasi ke RSUD Buleleng maupun RS TNI-AD di Jalan Ngurah Rai Singaraja.


     Pengemudi bus ”Blue Star”, Muamil asal Purworejo yang tinggal di Jakarta ini membawa penumpang, sekitar 30 orang, setelah berwisata di Denpasar, kembalinya menuju pelabuhan Gilimanuk melalui Bedugul.

     Namun, ketika memasuki jalan penuh tikungan wilayah Gitgit, Sukasada, Buleleng, tepatnya di KM.12 kawasan Dusun Parerenan Bunut, Gitgit, sopir tidak mampu mengendalikan lajunya kendaraan, sehingga ”nyungsep” di perkebunan, setelah melewati pekarangan rumah Nyoman Sukrata.

   Nyelonongnya kendaraan angkutan wisata penuh muatan ke pekarangan rumah mengejutkan warga, khususnya pemilik rumah yang saat itu tidak ada di pekarangan. 

   Menurut informasi, biasanya di pekarangan rumah milik Nyoman Sukrata ramai anak-anak jemur cengkeh.

    Akibat laka lantas OC itu, seorang dilarikan ke RSUD Buleleng, dan 12 orang ke RS TNI-AD di Singaraja karena mengalami luka-luka ringan akibat benturan di dalam mobil. 

    Unit Lalu Lintas Sektor Sukasada masih meminta keterangan kepada beberapa penumpang yang selamat, termasuk sopir dan kondektur Bus ”Blue Star” tersebut. (DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com