Buleleng, Dewata News. Ccom — Penanganan sampah selalu menjadi masalah besar dalam setiap penyelenggaraan Buleleng Festival (Bulfest). Namun dalam penyelenggaraan Bulfest 2015, panitia sudah memberikan kepercayaan kepada Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kabupaten Buleleng untuk mengatur masalah sampah.
Ketua Panitia Pelaksana Bulfest III-2015 Gede Suyasa mengungkapkan, penanganan masalah sampah dalam kegiatan Bulfest diserahkan sepenuhnya kepada DKP Buleleng.
\”Penanganan masalah sampah sudah sepenuhnya kami serahkan kepada DKP Buleleng. Namun jika tidak dibarengi kesadaran peserta dan pengunjung, sampah tetap akan menjadi masalah,” ungkap Gede Suyasa.
Terkait masalah sampah di Bulfest, Kadisbudpar Buleleng selaku Ketua Panitia Bulfest sudah menginstruksikan kepada peserta di stand kuliner harus menyediakan tong sampah yang ditempatkan di belakang stand. Ini dimaksudkan untuk menghindari kesan kumuh, sehingga tidak mengganggu kenyamanan para pengunjung yang berbelanja.
Selain mewajibkan peserta untuk menyediakan tong sampah di masing-masing stand, DKP juga menyiapkan tong sampah yang lebih besar untuk para pengunjung. (DN ~ TiR).
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com