Denpasar, Dewata News. Com - Ajang pameran Bali Beyond and Travel Fair (BBTF) diharapkan dapat berkontribusi besar bagi kemajuan industri pariwisata di Bali, untuk selanjutnya mampu memacu pertumbuhan ekonomi Bali yang memang bertumpu pada sektor pariwisata. Harapan ini disampaikan Wakil Gubenur Ketut Sudikerra saat menhadiri event tersebut di Bali Nusa Dua Convention Centre , Kamis (11/6).
Tidak hanya lewat promosi, untuk meningkatkan kunjungan wisatawan Wagub mengajak semua pihak untuk berperan serta menjaga keamanan agar tetap stabil. Selain itu Sudikerta meminta para jurnalis dan awak media untuk memuat pemberitaan yang mendukung dunia pariwisata. Para pelaku bisnis pariwisata pun diharapkan menjaga kualitas pelayanan dan fasilitas demi kenyamanan wisatawan.
Sementara itu Ketua Penyelenggara BBTF Ketut Ardana menjelaskan Bali memang menjadi magnet tujuan wisatawan dalam dan luar negeri untuk berwisata maupun meeting, incentive, convention, dan exhibition (MICE). Provinsi tetangga Bali pun mulai diajak untuk memanfaatkan posisi Bali dalam mempromosikan keindahan wilayahnya kepada wisatawan melalui ajang BBTF 2015.
Dia memaparkan, ajang BBTF 2015 diikuti para pembeli yang berkualitas, karena untuk mengikuti acara ini para pembeli harus membayar uang pendaftaran 300 dollar AS hingga 500 dollar AS. Uang tersebut akan dikembalikan di akhir acara pada Sabtu (13/5/2015). "Jadi, pembeli yang datang ke BBTF 2015 adalah pembeli yang benar-benar berkualitas dan serius untuk melakukan bisnis," katanya
Sementara itu Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Luar Negeri Prof. Gde Pitana menyatakan bahwa pelaksanaan BBTF kedepannya akan memberikan kesempatan kepada pelaku bisnis pariwisata dari luar negeri untuk ikut berpartisi[asi membuka stand di ajang ini. (DN - HuM)
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com