Jelang Hadapi PSIS Semarang, Ini Harapan Teco dan Andhika Wijaya - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

3/7/24

Jelang Hadapi PSIS Semarang, Ini Harapan Teco dan Andhika Wijaya

Gianyar, dewatanews.com - Bali United akan melakoni laga pekan ke-28 BRI Liga 1 2023/24 melawan PSIS Semarang pada Jumat (8/3) malam di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Pelatih kepala Bali United, Stefano Cugurra kepada awak media menjelaskan situasi timnya yang memiliki persiapan sangat singkat pasca mengalami kekalahan 3-4 atas PS Barito Putera.

“Kami punya waktu lebih sedikit ketimbang PSIS yang punya satu hari lebih untuk persiapan. Kami baru balik dari Yogyakarta dan fokus pada recovery pemain agar tidak ada yang cedera,” ujar Coach Teco.

Pertandingan ini tentu akan berlangung menarik mengingat pertarungan babak 4 besar akan terjadi bagi kedua tim. Untuk itu, Pelatih asal Brasil ini berharap suporter Bali United bisa memenuhi Stadion Dipta untuk menebar ancaman terhadap tamunya.

“Kami juga butuh dukungan dari suporter agar memenuhi Stadion Dipta untuk beri dukungan kepada pemain. Kami sekarang nomor 4 di klasemen dan kami sudah tahu Madura United punya poin sama dengan kami karena mereka menang pekan ini. Jika kami bisa menang besok, maka poin Bali United bisa melewati posisi dari PSIS Semarang,” ujarnya.

Bek kanan Bali United, Made Andhika Wijaya menaruh respek dengan calon lawannya kali ini.

“Kami dari pemain melakukan persiapan seperti biasanya, hanya fokus kami di pemain adalah recovery karena jadwal yang padat. Kami tahu PSIS tim yang bagus dan kami respek dengan mereka,” ucap Andhika.

Pemilik nomor punggung 33 tersebut juga berharap dukungan penuh dari suporter agar pertandingan semakin memberikan semangat daya juang penuh untuk mengamankan tiga poin di rumah.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com