Yowana Manca Agung Kabupaten Badung Siap laksanakan 3 Spirit Bhisama Ida Dhalem Shri Aji Tegal Besung - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

1/21/24

Yowana Manca Agung Kabupaten Badung Siap laksanakan 3 Spirit Bhisama Ida Dhalem Shri Aji Tegal Besung



Badung, dewatanews.com - Generasi muda menjadi komponen penting yang perlu dilibatkan dalam pembangunan sebuah bangsa. Generasi muda merupakan generasi yang memiliki kemampuan, semangat tinggi dan memiliki wawasan yang lebih luas untuk mengembangkan dan memajukan Negara. Dalam lingkup yang lebih kecil seperti paiketan pasemetonan, generasi muda adalah penerus tongkat estafet kepemimpinan generasi sebelumnya yang mewarisi gen, adat, tradisi, budaya dan semangat tokoh yang dimuliakan pada pasemetonan tersebut. 

Sebagai salah satu lembaga pasemetonan di Bali, Manca Agung mewarisi lembaga yang memang sudah ada sejak abad ke 15 tepatnya pada jaman pemerintahan Ida Dhalem Shri Aji Wijaya Baturenggong Kresna Kepakisan. Mewarisi lembaga era abad 15 agar sesuai dengan era modern saat ini, struktur kelembagaan Pengurus Pusat Manca Agung dilengkapi juga dengan Sabha Yowana Manca Agung. 

Berdasarkan AD/ART Manca Agung, I Dewa Putu Gede Suarjaya, S.H.,M.H selaku Pengageng Manca Agung Kabupaten Badung melantik secara resmi kepengurusan Yowana Manca Agung Kabupaten Badung serangkaian dengan pelaksanaan Pesamuhan Agung V Manca Agung, Sabtu (Saniscara Umanis, Tolu) 20 Januari 2024 bertempat di Ruang Rapat Kertha Gosana, Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung.

Pelantikan Yowana Manca Agung Kabupaten Badung berdasarkan Surat Keputusan Pengageng Manca Agung Kabupaten Badung Nomor 01/KP.MA/BDG/I/2024 menetapkan I Dewa Ketut Artha Saputra (Ketua), I Dewa Ketut Satria Wardana (Wakil Ketua), Desak Putu Bella Alycia (Sekretaris), Dewa Gede Dwitya Giri Artha (Wakil Sekretaris), Dewa Ayu Bella Prabayanti (Bendahara), Dewa Ayu Putu Kris Diantari (Wakil Bendahara) serta dilengkapi bidang Parhyangan, Pawongan dan Palemahan.  

Pelantikan Yowana Manca Agung Kabupaten Badung sebagai bagian dari Pesamuhan Agung V Manca Agung dibuka secara resmi oleh Bupati Badung yang diwakili Kadis Kebudayaan Kabupaten Badung dan turut dihadiri Maha Gotra Tirta Harum, Patra Arya Kuthawaringin, Pratisentana Ida Bhatara Manggis Kuning, Maha Semaya Warga Pande serta Maha Semaya Ki Mantri Tutuan.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com