Konfirmasi Kasus Positif Covid-19 di Buleleng Nihil, Masyarakat Tetap Diminta Waspada - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

10/31/21

Konfirmasi Kasus Positif Covid-19 di Buleleng Nihil, Masyarakat Tetap Diminta Waspada


Buleleng, dewatanews.com -
Kendati perkembangan kasus Covid-19 di Kabupaten Buleleng pada saat ini sedang melandai dengan angka konfirmasi baru yang nihil, namun masyarakat diminta untuk tetap waspada dalam menghindari potensi terpapar Covid-19.

Imbauan tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Kominfosanti) Kabupaten Buleleng Ketut Suwarmawan melalui rilis persnya pada Minggu, (31/10)

Lebih lanjut, selaku juga Koordinator Bidang Data dan Informasi Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 di Kabupaten Buleleng, Suwarmawan mengimbau masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan (Prokes) pencegahan Covid-19 dengan patuh.

Selain itu, dirinya juga berharap masyarakat jika tidak memiliki kepentingan untuk tetap berada di rumah.

Sementara terkait perkembangan terkini penanganan Covid-19 di Kabupaten Buleleng, Suwarmawan menyebutkan kasus konfirmasi dan angka kesembuhan pada hari ini nihil. Sedangkan yang dirawat masih 6 orang

Secara kumulatif, kasus konfirmasi di Kabupaten Buleleng sebanyak 10.445 dengan rincian sembuh 9.902 dan meninggal 537.



No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com