Pemkab Klungkung Genjot Percepatan Cakupan Vaksinasi Covid-19 di Seluruh Desa - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

6/9/21

Pemkab Klungkung Genjot Percepatan Cakupan Vaksinasi Covid-19 di Seluruh Desa

 

Klungkung, dewatanews.com - Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta didampingi Camat Dawan, Dewa Widiantara, Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Klungkung, I Wayan Parna mengumpulkan Kepala Desa se-Kecamatan Dawan di Ruang Rapat Kantor Camat Dawan, Rabu (9/6).

Pertemuan ini terkait percepat capain vaksinasi di Kecamatan Dawan. Selama ini Vaksinasi Covid 19 sejumlah desa di Klungkung sudah tuntas bahkan ada yang sudah mencapai 100 persen. Meski begitu, Cakupan vaksinasi Covid 19 di Juli 2021 masih kurang dari target. Taget 70 persen tidak terpenuhi, maka jangan harap ekonomi pulih kembali

Untuk itu Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta, mengajak masyarakat Klungkung untuk tidak takut menjalani vaksinasi Covid 19. Dirinya mengungkapkan cakupan vaksinasi Covid 19 di Kabupaten Klungkung telah mencapai 48 persen dari total sasaran sebanyak 151.788 jiwa. Dan, cakupan vaksinasi Covid-19 beberapa desa di Kiungkung telah mencapai 100 persen. “Desa yang cakupan vaksinasinya sudah 100 persen yakni Lembongan dan Jungut batu. Bahkan Lembongan sudah 100 persen lebih karena penduduk pendatangnya juga ada yang telah menjalani vaksinasi,” ujar Bupati Suwirta di hadapan Perbekel.

Untuk itu pihaknya mendorong masyarakat Klungkung khususnya di kecamatan dawan yang masih enggan dan ragu untuk segera menjalani vaksinasi. Mengingat apa yang dilakukan pemerintah bertujuan baik untuk menyelamatkan masyarakat dari serangan virus korona. “Apa yang dilakukan pemerintah karena sayang kepada masyarakat. Tolong hargai niat baik pemerintah," jelasnya.

Lebih lanjut ketersediaan vaksin Covid-19 di Klungkung sangat mencukupi. Untuk itu pihaknya akan berupaya untuk mempercepat kegiatan vaksinasi Covid-19 di Klungkung dan lebih khusus di kecamatan dawan. “Bukan memaksa. Kami akan mempercepat vaksinasi dengan halus. Datang dan memberi edukasi Jemput sasaran dan jemput bola," tandasnya.

Sebelum mengumpulkan perbekel, Bupati Suwirta meninjau pelaksanaan vaksinasi Di Desa Dawan Kaler, tercatat sebanyak 250 warga dengan vaksin Astrazineca.

Sementara di tempat terpisah, Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta meninjau vaksinasi Covid-19 untuk warga usia produktif dan lansia di Balai Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan. Tercatat jumlah sasaran yang di target sebanyak 300 orang, untuk warga usia produktif mendapatkan jenis vaksin Astrazeneca sedangkan untuk para lansia mendapat jenis vaksin Sinovac. "Mari bersama-sama taati dan ikuti segala peraturan vaksinasi ini dengan sebaik-baiknya. Langkah ini kita lakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19," harap Wabup Kasta.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com