Bupati Suwirta Perintahkan Lurah dan Kaling Proaktif - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

6/8/20

Bupati Suwirta Perintahkan Lurah dan Kaling Proaktif


Klungkung, dewatanews.com - Menindaklanjuti laporan masyarakat yang menyebutkan masih ada warga terdampak Covid-19 belum mendapatkan bantuan, Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta melakukan pengecekan langsung kelapangan, Senin (8/6). 

Bupati Suwirta mengunjungi keluarga Kadek Sutama, warga Besang Kangin, Kelurahan Semarapura Kangin, Klungkung. 

Kadek Sutama merupakan seorang buruh sopir, sementara sang istri seorang pedagang canang dengan pendapatan tidak seberapa. Dihadapan Lurah Semarapura Kangin, Kepala Lingkungan (Kaling) dan staf kelurahan yang mendampinginya, Bupati Suwirta menyebutkan warga ini masuk kedalam penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) karena benar-benar menjadi masyarakat yang terdampak Covid-19. 

Bupati Suwirta memerintahkan aparat kelurahan untuk proaktif mendata warga, agar jangan sampai ada masyarakat yang terlewatkan dalam mendapatkan hak-haknya pada masa pandemi Covid-19 ini. 

“Aparat kelurahan agar selalu proaktif mendata warganya. Meski nanti terdata sebagai warga penerima bantuan, saya berharap keluarga Kadek Sutama terus bersemangat, tetap bekerja dan jangan hanya menunggu bantuan saja,” imbuhnya. 

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com