Harga Stabil, Pasar Murah Sepi Pengunjung - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

6/22/17

Harga Stabil, Pasar Murah Sepi Pengunjung


Buleleng, Dewata News.com —  Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Buleleng bersama TPID Provinsi Bali dan Bulog Divre gelar pasar murah di area parkir Pasar Anyar Singaraja.
 
Pasar murah yang digelar serangkaian menyambut Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijryah, terlihat sepi pembeli, walau dari sisi harga lebih murah dari harga di pasaran. Seperti bawang putih per kg di pasar murah dijual Rp30.000, bawang merah Rp27.000 dan beras kualitas 1 dijual Rp8.000 per kg.
 
Sepinya pembeli yang berkunjung ke pasar murah, diakui Kadis Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Buleleng, Ketut Suparto, merupakan satu pertanda bahwa harga sembilan bahan pokok di pasar tradisional dalam wilayah kerjanya stabil.
 
”Kenaikan hanya terjadi pada daging sapi kualitas 1, per kilogramnya dari Rp100.000 menjadi Rp110.000. Begitu juga halnya dengan daging ayam dari Rp30.000 menjadi Rp35.000 perkilogram. Kami berharap kepada para pedagang agar tetap menjaga situasi harga yang stabil seperti saat ini”, ucapnya ketika dihubungi, Kamis (22/06),
 
Selain gelar pasar murah, menurut Ketut Suparto, pihaknya bersama lintas terkait seperti BBPOM Bali juga melakukan pemantauan barang kedaluwarsa dengan sasaran pasar-pasar modern yang menjual parcel. Pemantauan semacam ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan yang telah dilaksanakan sebelumnya.
 
Momen sidak dan pemantauan barang kedaluwarsa, juga dimanfaatkan Dinas Perdagangan dan Perindustrian untuk melakukan pemeriksaan terhadap alat ukur takar atau  timbangan milik para padagang. (DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com