Buleleng, Dewata News.com - Bupati
Buleleng Putu Agus Suradnyana didampingi Ketua DPRD Buleleng Gede
Supriatna dan Sekda Buleleng Dewa Ketut Puspaka.MP secara simbolis menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan CPNS Tenaga Honorer K2 Tahun 2014 di Gedung Wanikta Laksmi Graha Singaraja, Kamis (21/05).
Penyerahkan SK tentang Pengangkatan CPNS Tenaga Honorer K2 Tahun 2014 ditandatangani Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, tertanggal 1 Juni 2014. Namun, kepada mereka yang menerima SK Pengangkatan CPNS itu diminta mengisi formulir mulai melaksanakan tugas, tanggal 1 Juni 2015.
Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana
selain memberikan ucapan selamat kepada para CPNS, juga berpesan harus bersedia mengabdi dan siap
ditempatkan diseluruh wilayah Kota/ Kabupaten Buleleng. "CPNS juga
dituntut untuk bekerja secara professional, selalu meningkatkan
dedikasi, disiplin, jujur, tanggung jawab dan integritas yang tinggi
terhadap pelaksanaan tugas-tugasnya," pinta bupati.
Khusus kepada para CPNS Guru, Bupati Agus Suradnyana berharap ikut
bertanggung jawab terhadap kemajuan pendidikan dan mengembangkan
pemikiran yang kreatif dan inovatif serta mentaati semua aturan
kepegawaian, sehingga dapat menjadi panutan contoh dan teladan bagi rekan
sejawat maupun masyarakat sekitar. (DN~*).-
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com