MU Siap Berikan Gaji Besar Untuk Pulangkan Ronaldo ke Old Trafford - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

3/27/15

MU Siap Berikan Gaji Besar Untuk Pulangkan Ronaldo ke Old Trafford


Sport, Dewata News. Com - Management Manchester United dikabarkan tengah mempersiapkan segala hal untuk bisa memulangkan Cristiano Ronaldo ke Old Trafford. Untuk bisa memulangkan sang mantan, Setan Merah siap memberikan gaji selangit untuk sang mega bintang Real Madrid tersebut.

Manager United, Louis Van Gaal sangat menyetujui wacana pemulangan pemain terbaik dunia tersebut. Jika nantinya tawaran diterima oleh Los Blancos, maka CR7 dipastikan bakal menerima gaji yang kurang lebih sama dengan pemain bergaji termahal di Premier League saat ini, Wayne Rooney.

Kabar hengkangnya Ronaldo memang santer diberitakan. Seperti dilansir bola.net, tak hanya karena buruknya hubungan CR7 dengan Madridista, kapten Timnas Portugal itu juga diancam akan dijatuhi sanksi oleh presiden La Liga akibat selebrasinya di El Clasico yang menendang bola secara sengaja ke arah suporter Real Madrid. Hal itu dianggap terlalu berlebihan karena CR7 hanya berniat mengekspresikan kegembiraannya. 

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com