Rektor Jampel : Jadikan Sekolah Lab.Undiksha Unggul Dari Sekolah Lain - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

12/14/17

Rektor Jampel : Jadikan Sekolah Lab.Undiksha Unggul Dari Sekolah Lain


Buleleng, Dewata News. Com —Menjelang akhir tahun 2017, Yayasan Undiksha Singaraja, melaksanakan rakat kerja (raker) Sekolah Lab.Undiksha yang mengelola jenjang sekolah TK, SD, SMP dan SMA, Kamis (14/12).  
 
Gelaran raker kali ini tidak tanggung-tanggung dengan mengambil tempat di Restaurant Enjung Beji, Bedugul yang melibatkan pihak yayasan, baik Ketua, Direktur, Sekretaris, Bendahara serta para pegawai dari kantor pusat dan kepala sekolah Yayasan dari semua jenjang pendidikan, TK, SD, SMP,dan SMA.
 
Selaku Direktur Yayasan Undiksha, Ketut Gading mengatakan, bahwa rapat kerja ini sebagai evaluasi kinerja selama tahun 2017, dan sekaligus pembahasan rencana kegiatan dan anggaran sekolah tahun ajaran 2018-2019.
 
Gelaran rapat kerja diwarnai dialog dengan Rektor Undiksha, Dr.I Nyoman Jampel, M.Pd. Selaku Ketua Dewan Pembina Yayasan Undiksha, Rektor Dr.I Nyoman Jampel membuka Raker Yayasan Undiksha berharap kepada Yayasan Undiksha yang dipercaya mengelola Sekolah Lab Undiksha di semua jenjang pendidikan, baik TK, SD, SMP dan SMA adanya perubahan-perubahan mengenai akreditasi sekolah, menciptakan produk yang belum ada agar bisa unggul dari sekolah lain.
 
”Jika Sekolah Lab.Undiksha mempunyai kekhasan pasti diminati banyak orang meskipun mahal, apalagi masyarakat yang menengah ke atas. Ya itulah solusinya," kata Rektor Nyoman Jampel memberi solusi, terkait mengenai pembayaran SPP setiap bulannya sebesar Rp500 ribu di jenjang SMA.
 
Sementara Ketua Yayasan Undiksha Prof. Dr.Putu Budi Adnyana, M.Si menyatakan, bahwa Rektor Undiksha sudah menjanjikan akan menghubungi tim kerjasama, terkait menyangkut akreditasi sekolah.
 
”Dari berbagai pendapat maupun saran, dan rencana tentang kegiatan serta anggaran ini diharapkan bisa menjadikan sekolah Yayasan Undiksha menjadi lebih baik lagi,” ungkapnya. (DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com