Kejuaraan Tenis Pelajar se- Bali Perebutkan ”Kadisdik Buleleng” Cup I - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

10/21/16

Kejuaraan Tenis Pelajar se- Bali Perebutkan ”Kadisdik Buleleng” Cup I


Buleleng, Dewata News. Com —  Saat ini sedang berlangsung  kejuaraan Tenis memperebutkan ”Kadisdik Cup” I setelah dibuka Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Buleleng Drs. Gede Suyasa, M.Pd, di Lapangan Tenis Bhuana Patra Singaraja. Kamis (20/10)

Puluhan petenis dari 7 kabupaten/kota terlibat dalan kejuaraan tenis ”Kadisdik Buleleng “  Cup I  yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kabupaten Buleleng, 20-23 Oktober 2016.

Kadis Pendidikan Buleleng, Gede Suyasa  mengatakan, diselenggarakannya kegiatan ini untuk memfasilitasi pemain tenis di kalangan pelajar.

“Melalui kegiatan ini pelajar diharapkan dapat termotivasi untuk mengukur kekuatannya, karena selama ini olah raga tenis hanya dipertandingkan saat Porsenijar atau sejenisnya”, ucap Gede Suyasa.

Dinas Pendidikan mengambil inisiatif untuk menggelar hajatan kejuaraan tenis dimaksud, lanjut Suyasa, engingat cabang olah raga tenis cukup diminati di kalangan pelajar. Dengan terfasilitasinya pecinta tenis, nantinya mudah untuk mencari bibit-bibit pemain tenis yang berpotensi.

Ketua Umum KONI Buleleng Drs. Nyoman Arta Widnyana menilai, dengan diselenggarakannya kejuaraan tenis antar pelajar, sebagai terobosan yang digagas Kepala Dinas Pendidikan cukup cerdas, mengingat di Buleleng, khususnya tenis cukup berkembang di kalangan pelajar.

 ”Tentunya melalui kejuaraan ini nantinya ada terinventarisir petenis yang dapat mewakili sekolahnya untuk dipersiapkan pada kejuaraan yang sama di tingkat regional atau nasional,” ucap Artha Widnyana.

Sementara Ketua Panitia Pelaksana Kejuaraan Tenis ”Kadisdik Buleleng Cup” I Dinas Pendidikan Buleleng, Made Becik Wahyu Sanjaya, S.Pd. menyebut kegiatan kali ini melibatkan 48 peserta terdiri dari pelajar tingkat SD, SMP dan SMA/SMK se-Bali kecuali Kabupaten Gianyar dan Jembrana tidak mengirim petenisnya. (DN -  TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com