Surat Pucuk Pimpinan PDIP : Sukseskan Pilkada Buleleng dan Menangkan PASS - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

7/13/16

Surat Pucuk Pimpinan PDIP : Sukseskan Pilkada Buleleng dan Menangkan PASS


Buleleng, Dewata News.com —  Ada tiga agen utama yang mengemuka pada acara Rakercab I PDIP Buleleng yang harus disukseskan, yakni menangkan incumbent pada Pilkada Buleleng 2017, mendukung I Wayan Koster sebagai calon gubernur Bali dengan sapaan Koster Dari Buleleng (KDB) serta melaksanakan dan mengawal pelaksanaan pola pembangunan nasional semesta berencana di Kabupaten Buleleng yang akan dituangkan kedalam RAPBD Perubahan 2016 dan RAPBD 2017.
 
    Pada Rakercab I PDIP Buleleng yang digelar di Gednng Mr.Ketut Puja, eks Pelabuhan Buleleng, Rabu (13.07), Putu Agus Suradnyana selaku Ketua DPC PDIP Buleleng mengajak seluruh kader partai berlambang Kepala Banteng dalam lingkaraan gemuk itu untuk mensukseskan Pilkada Buleleng 2017 dan memenangkan. Selain itu, mendukung Ketua DPD PDIP Bali, DR.I Wayan Koster sebagai Calon Gubernur Bali pada Pilgub Bali 2018 dengan sapaan KDB (Koster Dari Buleleng).
 
   Harapan senada juga disampaikan Ketua DPD PDIP Bali, Wayan Koster untuk memenangkan incumbent PASS (Putu Agus Suradnyana-Nyoman Sutjidra) pada Pilkada Buleleng 2017 dengan perolehan suara maksimal. ”Artinya, pada Pilkada Buleleng 2017 nanti,  incumbent agar menang dengan suara maksimal 75%,” tegas Koster saat membuka Rakercab PDIP Buleleng pagi itu.
 
  Untuk mewujudkan kemenangan pada Pilkada Buleleng 2017 nanti, lanjut Koster, seluruh kader partai membulatkan tekad dan dituntut kekompakan dengan solidaritas. ”Saya akan pimpin langsung proses Pilkada Buleleng 2017 karena ada pihak-pihak yang mengganggu kekompakan kader partai. Karena itu, baik pengurus DPC hingga tingkat Ranting dan Fraksi PDIP harus tetap solid, jangan ada berjalan di atas kepentingan sendiri-sendiri,” jelas Koster mengisyaratkan.
 
   Anggota parlemen di DPR RI Dapil Bali asal Desa Sembiran, Buleleng ini juga mengharapakn DPC PDIP Buleleng dalam pelaksanaan konsolidasi partai hendaknya terus melakukan penataan struktur partai sampai tingkat Ranting. Selain itu, menegakkan disiplin kader sesuai AD/ART dan membangun solidaritas partai maupun memperluas basis partai dengan menggarap organisasi sayap partai, serta komunitas juang, baik guru, seniman, komunitas olah raga, pemilih pemula, mahasiswa dan pemuda,  sekaa teruna di Desa Adat, subak, kepala desa, bendesa adat dan pelaku pariwisata.
 
   Disinggung terkait rekomendasi dari DPP PDIP yang hingga saat ini belum turun, Wayan Koster mengatakan, pembahasan terhadap calon incumbentpada Pilkada Buleleng 2017 sudah selesai, tinggal ditandatangani dan berharap akhir bulan Juli 2016 ini sudah turun.
 
    Memilih ”Jalan Trisakti” Untuk Kesejahteraan Rakyat Buleleng Melalui Pola Pembangunan Nasional Semesta Berencana merupakan tema sentral Rakercab I PDIP Buleleng yang diikuti 1.498 orang kader partai, menurut Ketua DPC PDIP Buleleng, PAS, sebagai tanggung jawab ideologis melaksanakan Hasil Kongres IV PDIP Tahun 2015, Rakernas I PDIP Tahun 2016 dan Rakerda I PDIP Provinsi Bali Tahun 2016.
 
    Dalam Rakercab I PDIP Buleleng ini, strategi dan persiapan menghadapi pelaksanaan Pilkada Buleleng 2017 juga menjadi bahan pembahasan secara khusus.
 
    Ketua DPD PDIP Bali, I Wayan Koster juga menetapkan target perolehan kursi DPRD Kabupaten Buleleng maupun DPRD Provinsi Bali. ”Selain memenangkan Pilkada Buleleng 2017 dan Pilgub Bali 2018, juga meningkatkan perolehan suara di legislative. Jika pada Pileg 2014 di Buleleng hanya memperoleh 15 dari 45 kursi, maka target perolehan kursi Pemilu 2019 harus meningkat menjadi 18 kursi. Sementara untuk DPRD Bali, jika pada Pemilu 2014 hanya 5 kursi, maka target perolehan kursi Pemilu 2019 harus 7 kursi.,” imbuhnya.
 
     Dikonfirmasi ketidakhadiran Dewa Nyoman Sukrawan selaku Bendahara DPD PDIP Provinsi Bali, dijelaskan Koster, pihaknya setelah Rakercab PDIP dr-Bali akan melakukan evaluasi sesuai denggan penegakan disiplin kader sesuai AD/ART.
 
    ”Setiap kader partai yang duduk di struktur partai yang tidak disiplin pasti sanksinya dipecat tidak ada ampun, setelah tahapan peringatan yang dilayangkan kepada kader bersangkutan. Dipecat pasti tidak ada ampun,” tegas Koster.
 
    Acara Rakercab I PDIP Buleleng yang mendapat acungan jempol TOP dari Ketua DPD PDIP Provinsi Bali dari empat putaran Rakercab PDIP di kabupaten sebelumnya, diawali dengan pelantikan Badan Pemenangan Pemilu DPC Partai serta Ketua Ranting PDIP se-Kabupaten Buleleng. ”Saya menyampaikan terima kasih yang setulus-tulusnya dan patut mendapat acungan jempol TOP kepada Bapak Putu Agus Suradnyana dari penyelenggaraan Rakercab I PDIP Buleleng ini dibanding pelaksanaan empat Rakercab PDIP di Kabupaten lain di Bali,” seloroh Wayan Koster. (DN ~ TiR).

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com